Baca Juga : Sebelum Meninggal, Nita Octobijanthy Ajukan Permintaan ke Anak Indro Warkop
Ia terlihat santai dan tak terlalu memikirkan anggapan orang-orang.
Selain itu, dalam Instastorynya pada Minggu (21/10/2018) kemarin, Ipoet Kusumonegoro merasa tetap bersyukur lantaran masih lebih banyak orang yang memberikan semangat untuk dirinya dan keluarganya.
Dukungan tersebut mengalir deras, baik via kolom komentar atau via DM Instagram.
Baca Juga : Berikut Suasana Pengajian 7 Harian Mendiang Istri Indro Warkop
"tapi dibalik semua kejulidan yang ada.. bersyukur banget masih jauh lebih banyak yang perhatian sama mami Anthy dna keluarganya (termasuk saya tentunya).. bersyukur jauh lebih banyak orang2 yang memberikan doa dan mensupport kami sekeluarga baik itu di komen postingan ataupun via DM.." tulis Ipoet Kusumonegoro dalam Instastory Instagram @ipoet7 seperti dikutip Grid.ID, Senin (22/10/2018).
Masih di postingan yang sama, Ipoet Kusumonegoro menyampaikan permohonan maafnya jika pesan yang dikirip beberapa netizen belum ia balas.
Kendati demikian, Ipoet Kusumonegoro memberikan apresiasi yang tinggi untuk orang-orang yang selalu memberikan dukungan.
Baca Juga : Genap 7 Hari Kepergian Nita Octobijanthy, Indro Warkop : Aku Kangen Bau Kamu Thy
"maafkan ya kalo yg kirim DM ga bisa dibales satu2.. tapi percayalah.. saya baca satu2 dan really2 appreciate support kalian.." ungkapnya.
Selain itu, di akhir keterangannya, Ipoet Kusumonegoro menganggap bahwa hidup memang seharusnya saling memberikan dukungan satu sama lain tanpa memandang status.
"sesungguhnya hidup tuh harusny bgitu ya.. saling support satu sama lain.. apapun kepercayaan yang kita punya.. sekali lagi.. terima kasih yaa semunya... i really appreciate it.." tutupnya.
(*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Atikah Ishmah W |