Sehingga Mario Kassar percaya film ini akan menjadi film yang baik dan membawa nama perfilman Indonesia di kancah Internasional.
Baca Juga : Mike Lewis Sebut Foxtrot Six Merupakan Film yang Bisa Buatnya Tersenyum Setiap Pagi
"Kita membuat film ini dengan baik, ini juga hal yang baik bagi masa depan film di Tanah Air," tutur Mario Kassar.
Lebih lanjut, senada dengan Mario Kassar, Randy Korompis juga menurutkan film ini disajikan berbeda dari film action Indonesia lainnya.
Dirinya mendapat bimbingan langsung dari pakar film Hollywood sehingga pada saat film ini rampung, penonton akan dibawa pada nuansa Hollywood, namun Indonesia banget.
Baca Juga : Sebelum Syuting, Pemain Foxtrot Six Movie Harus Penuhi Perjanjian Rahasia
"Film ini memang film Indonesia. Pemain, lokasi, kru hingga cerita, tapi dengan gaya Hollywood yang dibimbing juga dengan Mario dengan segala VFX, CGI."
"Tapi sebenarnya sih yang paling penting adalah ceritanya, dan saya tak sabar menyajikan cerita ini pada kalian," kata Randy Korompis.
Dalam film ini, Mario Kassar berlaku sebagai produser sekaligus distributor film Foxtrot Six di luar Indonesia.
Sedangkan MD Pictures dipercaya untuk menjadi distributor di dalam negeri.
Baca Juga : Mario Kassar Produseri Langsung Film Action Asal Indonesia, Foxtrot Six Movie
Namun secara keseluruhan, Randy Korompis lah yang berperan banyak dalam film action ini.
"Semuanya saya sih. Sebenernya ini memang visi saya, cerita saya. Mario suka dan dia mengguide aja. Dia bantu mendistribusikan aja dan jadi mentor juga. Untuk look, desain itu dari saya," jelas Randy Korompus.
"Desain dan kreasi, semuanya berasal dari Randy. Saya datang untuk mengarahkan dan memberikan nasehat. Ini seperti les dan dia murid yang cukup baik," timpal Mario Kassar menambahkan.
Nantinya film laga yang melibatkan enam aktor kenamaan asal Indonesia ini dijadwalkan tayang serentak di bioskop pada 2019 mendatang. (*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Atikah Ishmah W |