Laporan Wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia Hidayati
Grid.ID - Dunia hiburan Internasional harus berduka dengan kabar meninggalnya Bapak Komik Marvel, Stan Lee.
Pada Senin (12/11/2018), Stan Lee menghembuskan napas terakhirnya di usia 95 tahun.
Pneunomia diduga menjadi alasan dibalik kematian Stan Lee karena sosok legendaris ini diketahui memang sudah berjuang melawan penyakit tersebut selama satu tahun terakhir.
Baca Juga : Sering Dituduh Operasi Plastik, Amel Carla Buka Suara
Lantas, apa sebenarnya penyakit pneumonia itu?
Di Indonesia, istilah pneumonia lebih dikenal sebagai penyakit paru-paru basah.
Dilansir dari Grid.ID dari Kompas.com, Pneumonia merupakan penyakit ini disebabkan oleh kuman, virus, jamur, atau parasit dan mengakibatkan infeksi yang menyerang pada paru-paru.
Meskipun termasuk ke dalam penyakit berat, ternyata penyakit ini cukup sulit dideteksi karena gejala awalnya menyerupai sakit batuk dan flu biasa.
Penyakit ini juga memiliki risiko yang tinggi pada bayi serta lansia berusia di atas 65 tahun.
Hal ini disebabkan sistem kekebalan tubuh yang rentan pada bayi serta menurun di usia senja.
Ada beberapa gejala yang biasa dirasakan pengidap penyakit ini, seperti batuk terus menerus, nyeri dada saat bernapas, demam terus menerus, suhu tubuh rendah, hingga sesak napas.
Penyakit ini juga termasuk ke dalam kategori penyakit berbahaya karena cara penularannya yang mudah yaitu melalui percikan ludah lewat udara saat bersin, batuk, atau berbicara.
Baca Juga : Sukses Jadi Komedian, Narji Akui Ini Semua Berkat Sang Ibu
Oleh karena itu, kamu harus waspada bila mengalami gejala-gejala di atas dalam kurun waktu yang lama.
Segera periksakan ke dokter untuk mengetahui pasti dan untuk melakukan pengobatan secara dini.
Penting pula bagi bayi untuk diberikan vaksin khusus untuk mencegah penyakit ini.
Jangan lupa juga untuk selalu menerapkan gaya hidup sehat agar tubuhmu selalu fit dan terhindar dari berbagai penyakit, termasuk pneumonia.
(*)
Tolak Adu Tinju di Atas Ring dengan Denny Sumargo, Farhat Abbas: Kalau Kalah, Kasihan Dia
Penulis | : | Ulfa Lutfia Hidayati |
Editor | : | Widyastuti |