Grid.ID - Sembari menanti kehadiran buah cintanya dengan David Herbowo, Shandy Aulia tetap giat melakukan olahraga pilates.
Olahraga pilates menjadi kesukaan Shandy Aulia baik sebelum dan saat sedang hamil, dan kerap dibagikannya di akun Instagram.
Namun, tak sedikit netizen yang memberi komentar tentang olahraga pilates yang yang dilakukan Shandy Aulia lantaran, ia sedang hamil muda.
Baca Juga: Segera Jadi Ibu, Shandy Aulia Beri Pesan Khusus Buat Sang Suami
Banyak pula netizen yang merasa ngilu dengan gerakan olahraga pilates yang dilakukan Shandy Aulia lantaran merasa khawatir dengan kondisi kesehatan ibu dan calon anaknya.
Terlebih saat ini Shandy Aulia tengah hamil muda usia 3 bulan di kehamilan pertama yang dinantikannya lama.
Namun, melalui unggahan di akun Instagramnya, wanita 32 tahun itu meyakinkan netizen bahwa olahraga yang dilakukannya itu aman.
Baca Juga: Tuai Kritikan Saat Berolahraga di Awal Kehamilannya, Shandy Aulia: Kondisi Wanita Beda-beda
Tak hanya aman bagi ibu hamil, olahraga pilates juga baik untuk kesehatan.
Hal ini dicurahkannya dalam sebuah keterangan di caption postingan, pada Senin (29/7/2019).
Berjuang Halalin Pacar di Jepang dan Sudah Dilamar, Pria Wonogiri Berujung Ditinggal Nikah: Tak Kusangka
Source | : | YouTube,Instagram,kompas,whitneyerd.com |
Penulis | : | Novita Desy Prasetyowati |
Editor | : | Novita Desy Prasetyowati |