Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto
Grid.ID - Baru-baru ini terkuak kekayaan tersangka gembong narkoba, M. Adam (47), yang kini telah mendekam di Lapas Cilegon.
Tak main-main, aset kekayaan gembong narkoba kelas kakap ini bisa mencapai Rp 12,5 triliun!
Menurut pengakuannya, semua aset yang dia dapat sekarang adalah hasil dari bisnis narkoba yang dia lakoni sejak tahun 2000 silam.
Baca Juga: Ernest Prakasa Akan Jenguk 2 Komika yang Terjerat Kasus Narkoba
Namun seperti yang dikutip dari Gridhot, semua aset kekayaannya ini sudah disita oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) pada Kamis (29/8/2019).
Pada mulanya, Adam sempat divonis hukuman mati.
Namun, keputusan tersebut dianulir oleh Mahkamah Agung sehingga hukuman Adam berubah menjadi 20 tahun penjara.
Adam ditangkap Badan Narkotika Nasional (BNN) Republik Indonesia (RI) pada 5 Mei 2016 lalu.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | kompas,GridHot.ID |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |