6. Adam Ikhlas Harta Haramnya Disita BNN
Sementara itu menanggapi penyitaan terhadap semua asetnya, Adam mengaku sudah ikhlas.
"Sudah saya ikhlaskan, namanya juga harta tidak berkah, habisnya juga tidak berkah," sebut Adam.
Dan ketika ditanya apakah ada aset lain yang masih dirahasiakannya, Adam pun mengaku tidak ada.
Sejauh ini, aset kekayaan Adam hanya ada di Riau, Kepri dan Jakarta.
Lebih jauh, Adam menjelaskan sistem pembayarannya ketika menjadi kurir narkoba.
Adam mengaku kalau mula-mula dirinya akan mendapatkan uang muka dan separuhnya lagi akan dibayar setelah barang haram itu sampai.
Sementara itu, untuk menjemput dan mengantarkan barang haram itu, Adam menggunakan speed boat.
Baca Juga: Modal Wig dan Topeng Silicon, Bos Gembong Narkoba Menyamar jadi Gadis Remaja
Ini bukanlah perkara yang sulit baginya mengingat dulunya dia adalah seorang nelayan.
"Kalau kerja di laut sudah makanan sehari-hari, karena dulunya selain petani saya juga nelayan. Bahkan saya sempat membawa penumpang antar pulau yang ada di Riau hingga Kepri," jelasnya.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | kompas,GridHot.ID |
Penulis | : | Arif Budhi Suryanto |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |