(BACA: 5 Jenis Buah Segar Ini Cocok Untuk Sarapan Setiap Hari)
2. Mudah Merasa Lapar
Penelitian yang dipublikasikan dalam Food and Nutrition Research mengungkapkan bahwa pria yang mengkonsumsi makanan kaya serat merasa lebih kenyang daripada mereka yang makan makanan tinggi protein seperti daging.
Hal tersebut karena serat mudah larut banyak ditemukan pada kacang dan kacang polong.
Saat dicerna, serat tersebut membentuk bahan seperti gel di saluran pencernaan dan memperlambat penyerapan nutrisi ke dalam aliran darah.
3. Sulit menurunkan berat badan
Karena serat membuat kenyang lebih lama, penting bagi kita untuk mengkonsumsi cukup serat saat sedang dalam program diet. "Bila kamu merasa kenyang lebih lama, maka kemungkinan untuk mengkonsumsi kalori lebih sedikit," papar Myers.
Menurut American Heart Association (AHA), makanan berserat tinggi biasanya membutuhkan kunyahan lebih banyak dan membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna di dalam perut. Ini yang memberi sinyal perasaan kenyang pada tubuh.
Myers juga menambahkan bahwa serat tidak diserap oleh tubuh sehingga tidak secara subtansi berkontribusi terhadap asupan kalori.
(BACA: Jadi Pilihan Bagi Sederet Selebritis, Ternyata Ini Dampak Konsumsi Sabu Untuk Tubuh)
4. Sulit Buang Air Besar
Serat adalah teman terbaik saat sembelit. Myers menjelaskan bahwa serat juga mampu memperlancar pergerakan di dalam usus.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |