Gunakan sendok sayur untuk menakar adonan bakwan dan goreng sampai warnanya cokelat keemasan.
(Camilan Gurih Bikin Nagih Bakwan Jagung Istimewa, yuk Intip Resepnya!)
2. Bakwan Jamur
Siapkan 150 gram jamur merah yang dipotong jadi dua bagian, 5 lembar jamur tiram iris tipis, 3 lembar jamur kuping iris panjang, 100 gram daun bayam, 6 lembar daun jeruk iris halus, 1 batang daun bawang iris halus, 150 santan dari 1/4 butir kelapa parut, 250 gram tepung terigu protein sedang, 50 ml air, 1 butir telur, dan 800 ml minyak untuk menggoreng.
Untuk bumbu halusnya, siapkan 4 butir bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 sendok teh ketumbar, 2 1/2 sendok teh garam, dan 3/4 sendok teh merica bubuk.
Haluskan semua bumbu halus menggunakan cobek atau blender.
Cara membuatnya adalah campurkan semua bumbu halus, bayam, jamur merang, jamur tiram, jamur kuping, daun jeruk, dan daun bawang terlebih dahulu.
Aduk rata semuanya dan tambahkan tepung terigu sambil kembali diaduk.
Masukkan telur dan aduk kembali.
Selanjutnya, tuangkan air dan santan sedikit demi sedikit sambil terus diaduk.
Panaskan minyak di wajan dengan api sedang.
Untuk menakar bakwan, gunakan sendok sayur dan goreng sampai cokelat keemasan.
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Alfa Pratama |