Hal ini dikarenakan Lidah Kucing adalah kue yang tak bisa terkena suhu ruangan dalam waktu lama.
Jika berada suhu udara, Lidah Kucing akan menyerap kelembapan udara di sekitarnya.
Hal inilah yang menyebabkan tekstur lidah kucing akan menjadi mudah lembek.
Baca Juga: Resep Kue Kering Lidah Kucing Tiga Rasa Anti Gagal Buat Menghias Lebaran 2020 Biar Makin Berwarna
2. Salah Penyimpanan
Selain penanganan setelah matang, tempat penyimpanan harus diperhatikan.
Pastikan kamu menyimpan Lidah Kucing di dalam wadah yang kering.
Jika kamu mau menyimpan Lidah Kucing langsung ke dalam toples, pastikan kamu menggunakan toples kedap udara.
Hal ini dilakukan guna mencegah udara dari luar masuk ke dalam toples.
Kalau bisa gunakan toples yang memiliki karet pada bagian leher tutup untuk emnghalangi udara masuk.
Hindari menyimpan Lidah Kucing pada toples yang kamu dapat dari bakery.
Toples seperti itu biasanya kurang rapat.
Namun, kalau kamu mau tetap menggunakan toples dari bakery, kamu bisa menggunakan selotip untuk menutup kembali toples tersebut.
Akan tetapi, rasanya cara ini malah merepotkan bagi sebagian orang.
Sekarang kamu sudah tahu 'kan, penyebab lidah kucing jadi lembek.
Hal ini juga berlaku, loh untuk kue kering berbahan dasar putih telur lainnya seperti meringue dan macarons.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Kompas.com,Sajian Sedap |
Penulis | : | Silmi Nur Aziza |
Editor | : | Nurul Nareswari |