Roy Marten bersyukur ketika itu ada teman yang mengizinkannya tinggal di sebuah bangunan tak terpakai dan ada di tengah persawahan.
"Ada satu bangunan belum jadi, saya tinggal di situ. Sekarang jadi Taman Anggrek, di situ saya tinggal, masih sawah," ucap Roy Marten.
Roy Marten ingat betul saat itu harus melepas sepatunya setiap kali akan bepergian karena melewati daerah persawahan.
Nasib baik menghampiri Roy Marten ketika ada seorang wartawan yang mengajaknya casting film.
4. Roy puji sang istri
Roy Marten begitu bersyukur mendapatkan Anna Maria sebagai istrinya.
"Dia luar biasa," puji Roy Marten.
Roy Marten menyebut Anna Maria bersedia menikah dengannya saat ia tidak sehebat dahulu.
Ketika itu, ia tak memiliki pekerjaan.
Bahkan, Roy Marten mengakui ia justru bergantung hidup pada Anna Maria.
Source | : | Kompas.com,YouTube,Grid.ID |
Penulis | : | Asri Sulistyowati |
Editor | : | Asri Sulistyowati |