Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Kabar bahagia bagi kamu yang sudah rindu menonton film di bioskop.
Seluruh jaringan bioskop di Indonesia, diwakili Gabungan Pengelola Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI) sepakat untuk mengoperasikan lagi bioskop pada 29 Juli 2020.
Diwartakan Kompas.com, pembukaan kembali bioskop ini tentu harus menerapkan sejumlah peraturan yang dikeluarkan oleh Keputusan Menteri Kesehatan (KMK) dan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Baca Juga: Popcorn Hingga Soft Drink, 10 Makanan yang Biasa Kita Konsumsi ini Ternyata Bisa Memicu Kanker Otak
Di antaranya dengan tetap menggunakan masker hingga pembatasan jumlah penonton.
Nah, ketika menonton di bioskop, ternyata ada satu camilan yang sudah sangat identik yaitu popcorn.
Bahkan petugas bioskop sering berkeliling di dalam studio untuk menjajakan paket-paket popcorn tertentu.
Baca Juga: Jangan Anggap Sepele Bahayanya Kanker Otak, Popcorn dan Durian Bisa Jadi Pemicunya
Apakah kamu pernah bertanya-tanya, mengapa bioskop menjual popcorn sebagai camilan utama?
Dikutip Grid.ID dari Tribun Kupang, dilaporkan smithsonianmag.com yang mengutip buku Popped Culture bahwa makanan tersebut ditemukan di Amerika Selatan dengan sejarah panjang produksi makanan berbasis jagung di Amerika Tengah.
Pedagang membawa biji-biji jagung tersebut menuju utara, lebih tepatnya Amerika Utara.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Kompas.com,bobo,Tribun Kupang |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Deshinta Nindya A |