Nah, untuk Danau Kelimutu sendiri, sudah dibuka sejak Sabtu (11/7/2020).
Danau Kelimutu yang ada di Kabupaten Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT) ini menerapkan protokol kesehatan ketat selama pandemi covid-19.
Traveler yang berkunjung ke Danau Kelimutu, diharapkan menaati protokol kesehatan yang berlaku.
Jika kamu ingin berkunjung ke Danau Kelimutu, maka perlu tahu beberapa fakta menarik seputar danau yang kerap berganti warna ini agar pengalamanmu semakin menarik.
Baca Juga: 5 Tips Berwisata di Pantai Saat Pandemi, Dijamin Tetap Aman dan Nyaman!
Dirangkum Grid.ID dari laman Tribun Travel, inilah beberapa fakta menarik seputar Danau Kelimutu:
1. Memiliki tiga warna
Nama “Danau Tiga Warna” disematkan pada danau yang terletak di puncak Gunung Kelimutu ini karena memiliki tiga warna yang berbeda.
Saat ini, Danau Kelimutu memiliki air berwarna hijau, putih, dan merah.
2. Menyimpan legenda unik
Danau Kelimutu memiliki legenda yang masih melekat hingga kini.
Menurut kepercayaan masyarakat setempat, warna yang dilihat memiliki arti dan kekuatan alam tersendiri.
Baca Juga: Mengapa Berkemah Jadi Ide Paling Aman Isi Liburan Saat Pandemi?
Warna biru atau 'Tiwu Nuwa Muri Koo Fai' dipercaya menjadi tempat berkumpul arwah dari orang-orang yang meninggal pada usia muda.
Sementara warna merah atau 'Tiwu Ata Polo' diyakini sebagai tempat berkumpul arwah dari orang-orang yang semasa hidupnya kerap berbuat jahat.
Sementara kepercayaan akan tempat berkumpulnya arwah para leluhur yang meninggal ketika tua ada di warna putih atau 'Tiwu Ata Mbupu'.
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | Kompas.com,TribunTravel.com |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nesiana |