Biasanya, sel kelenjar ini mengalami perubahan secara lambat dan tidak akan berubah menjadi kanker.
Namun, sel tersebut bisa berubah menjadi kanker sewaktu-waktu.
Penting untuk melakukan deteksi dini karen kanker prostat yang masih dalam stadium awal biasanya tidak menunjukkan gejala.
Namun jika menunjukkan gejala, berikut adalah gejala-gejala yang umum terjadi:
- Kesulitan memulai dan mengatur rasa ingin buang air kecil
- Sering ingin buang air kecil, terutama di malam hari
- Keluar darah dalam urin atau air mani
- Buang air kecil terasa menyakitkan
- Dalam beberapa kasus, rasa sakit ini bisa terjadi saat ejakulasi
- Kesulitan mendapatkan atau mempertahankan ereksi
- Rasa sakit atau tidak nyaman saat duduk.
Kanker prostat yang telah berkembang menjadi stadium lanjut biasanya menimbulkan gejala berikut:
- Patah tulang atau nyeri tulang, terutama di pinggul, paha, atau bahu
- Edema, atau pembengkakan pada tungkai atau kaki
- Penurunan berat badan
- Kelelahan
- Perubahan kebiasaan buang air besar
- Sakit punggung.
(*)
Anaknya Punya Senyum Manis, Duta Sheila On 7 'Deg-degan' Aishameglio Sekarang Terkenal
Source | : | Kompas.com,Grid.ID |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Nesiana |