Grid.ID- Bagi warga Jakarta dan sekitarnya pasti sudah tidak asing dengan Masjid Istiqlal.
Terletak di bekas Taman Wilhelmina, Jakarta, Masjid Istiqlal merupakan satu di antara 10 masjid dengan kapasitas terbesar di dunia.
Masjid Istiqlal disebutkan mampu menampung lebih dari 200 ribu jamaah.
Namun kemegahan masjid ini mungkin tidak akan hadir tanpa tangan dingin Friedrich Silaban.
Friedrich Silaban adalah pria kelahiran Bonandolok, Tapanuli Utara yang menjadi arsitek dari masjid yang resmi diresmikan 43 tahun silam ini.
Friedrich merupakan anak kelima dari tujuh bersaudara. Ayahnya, Jonas Silaban merupakan seorang petani.
Ia tak lahir di keluarga yang berkecukupan. Meski demikian, Friedrich kecil mengenyam pendidikan di Hollands Inlandsche School (HIS), Tapanuli Utara, sekolah berbahasa Belanda bagi pribumi terpandang.
Viral Peserta Indonesian Idol Punya Suara Unik Mirip Optimus Prime, Anang Hermansyah Langsung Ramal Begini
Source | : | KOMPAS.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Mia Della Vita |