“Saya suka banget makan, jadinya saya eating disorder kali ya?” ujar Luna,
“Anda memang mentalnya, Bu” imbuh Deddy dengan tertawa.
Komentar keduanya ini dianggap tidak pantas oleh netizen karena berkonotasi mengejek penyakit yang diderita Ilene.
Tw: Depression and Eating disorder
— rachell yahya (@raechuuu) March 21, 2021
I cant even begin to explain how upsetting and disappointing these videos are. To be open and transparent about your mental illnesses (god knows how hard that is) and to be belittled and mocked on television breaks my heart so much. pic.twitter.com/bOSghlrWIk
Baca Juga: Kamu Nggak Nafsu Makan Seminggu Ini? Coba Lakukan Ini Biar Nggak Sakit
Melansir Anxiety and Depression Association of Amerika (AADA) via Kompas.com, seseorang yang menderita gangguan makan bukan hanya mengalami pengurangan makan yang ekstrem, namun juga makan secara berlebihan.
Adapun yang mendasari adanya gangguan makan ini adalah perasaan tertekan atau cemas (anxiety) terhadap berat badan atau bentuk badan.
Sebagian besar penderita gangguan mental ini merupakan wanita dewasa dan anak perempuan, namun AADA juga mencatat 35 persen dari penderita penyakit ini merupakan pria.
Penyakit ini tidak boleh diremehkan karena jika tidak ditangani dapat menyebabkan komplikasi yang memengaruhi organ tubuh.
Seperti yang dikutip dari laman National Eating Disorders, berikut adalah bahaya kesehatan dari gangguan makan ini.
Betrand Peto Menginjak Usia 20 Tahun, Sarwendah Ungkap Harapannya untuk sang Putra
Source | : | Kompas.com,Twitter.com,National Eating Disorders |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |