Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum
Grid.ID – Aura Kasih mengungkapan bahwa beberapa waktu lalu dirinya pernah terinfeksi Covid-19.
Penyanyi berusia 34 tahun ini kemudian mengaku bahwa hal itu bisa terjadi karena dirinya melakukan diet.
"Nah, aku kena Covid-19 karena aku tuh diet, enggak makan malam," ucap Aura Kasih seperti dikutip dari kanal YouTube Dapur Bincang Online, Jumat (16/4/2021) via Kompas.com.
Menurutnya, diet yang dilakukannya ini dapat menurunkan imunitasnya sehingga tubuhnya rentan terinfeksi virus Corona.
Bahkan karena dietnya ini, pelantun Mari Bercinta ini sampai kehilangan 5 kilogram hanya dalam satu bulan.
"Jadi biasa kita makan nasi terus, tiba-tiba malam, 'ah, enggak mau makan nasi ah. Mau diet'. Turun, satu bulan tuh 5 kilogram. Tapi malah imunnya jadi turun, jadi mungkin biasa asupannya segimana, terus dikuranginya drastis kan. Makanya langsung kena Covid-19” jelasnya.
Sebagian orang memang memanfaatkan waktu yang lebih banyak di rumah selama pandemi ini untuk menurunkan berat badan.
Untuk mencapainya, mereka berusaha untuk melakukan diet dengan menjaga pola makan dan berolahraga.
Sebenarnya, tidak ada larangan untuk melakukan diet, apalagi jika tujuannya baik dan demi kesehatan tubuh.
Sayangnya, masih ada banyak orang yang melakukan diet yang tidak sehat sehingga dapat berimbas pada penurunan daya tahan tubuh.
Padahal, mengutip Tribunnews.com, menurut Dokter Spesialis Gizi Klinik, Dr Inge Permadhi, Sp.GK, dalam menurunkan berat badan di masa pandemi ini tidak boleh sembarangan dilakukan.
"Penurunan berat badan kan syaratnya kira-kira setengah sampai satu kilogram per minggu," terangnya.
Apabila tidak dilakukan dengan komposisi yang baik dan tepat, tubuh justru akan mengalami kekurangan gizi.
Apalagi jika orang tersebut mempunyai penyakit bawaan, hal ini dapat semakin menurunkan imunitas atau sistem kekebalan tubuh.
Akibatnya, tubuh akan lebih rentan terkena penyakit, termasuk penyakit yang disebabkan oleh paparan virus Corona.
Lalu, bagaimana sih pola diet yang sehat supaya tubuh tidak mengalami penurunan imunitas?
Berikut adalah cara sederhana mengatur pola makan diet yang dapat meningkatkan imunitas tubuh seperti yang dikutip dari Kompas.com.
Mencukupi asupan vitamin D
Untuk mencukupi asupan vitamin D, kamu dapat mengonsumsi makanan seperti ikan salmon ataupun suplemen vitamin.
Menurut sebuah penelitian di Jepang, anak yang rutin mengonsumsi suplemen vitamin D sebanyak 1.200 IU setiap hari terbukti lebih sedikit terkena flu.
Baca Juga: Peduli Tubuhmu; Kenali Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin D Berikut Ini
Cukup asupan serat
Berdasarkan beberapa penelitian, Serat di dalam tubuh dapat mempercepat pemulihan dari infeksi bakteri dan efektif melawan inflamasi.
Selain itu, serat juga bisa membuatmu kenyang lebih lama sehingga menghindarimu dari kecenderungan makan berlebih.
Baca Juga: Ngeri! Ini 5 Kondisi Tubuh Kalau Kamu Kurang Makan Serat, Termasuk Depresi dan Penyakit Jantung
Kurangi kalori harian
Orang yang termasuk obesitas bisa meningkatkan daya tahan tubuh hingga 50 persen dengan mengurangi asupan kalori sepertiga dari asupan kalori harian.
Cara pengurangan kalori ini telah terbukti oleh Tufts University dapat mengurangi level senyawa di tubuh yang menekan respons sistem imun.
(*)
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |