Semuanya tetap lezat dan sesuai selera.
Tapi bagaimanakah dengan kebiasaan makan tempe dalam kondisi mentah?
Rupanya hal ini tidak boleh dilakukan.
Apabila dikonsumsi dalam kondisi mentah, tempe justru bisa mengganggu kesehatan kita.
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, hal tersebut dijelaskan oleh dokter filsuf ahli gizi, dr Tan Shot Yen dalam tayangan YouTube Tribunnews "Malam Minggu Sehat" 8 Februari 2021 lalu.
Baca Juga: Cara Membuat Semur Tahu Tempe yang Kaya Rasa, Pakai Tips Masak ini Supaya Bumbunya Meresap
Menurut dr Tan, ada kemungjkinan kontaminasi dalam proses pembuatan tempe.
Ketika dibuat, tempe bisa jadi diolah dengan proses atau cara yang kurang bersih.
Misalnya saja tidak menggunakan sarung tangan atau lingkungannya tidak steril.
Nah, semua itu bisa membuat tempe terkontaminasi jika dikonsumsi dalam kondisi masih mentah.
"Sejak jaman Indonesia mempunyai tempe, tidak ada yang namanya rakyat Indonesia makan tempe mentah."
"Yang kita takutkan bukan karena masalah jamurnya, tetapi kontaminasi dari bakteri di dalam tempe," terang dr Tan.
Lantas, bagaimana dengan anggapan bahwa tempe yang dimasak akan mengurangi kandungan gizinya?
Menurut dr Tan, segala makanan probiotik tetap memiliki kahsiat walaupun sudah dimasak.
"Posbiotik adalah makanan-makanan probiotik seperti tempe, oncom, tauco. Itu walaupun sudah dimasak tetapi masih mempunyai khasiat,” lanjut dr Tan.
(*)
10 Ide Hadiah untuk Tukar Kado Natal Tak Lebih dari Rp 50 Ribu, Murah Meriah tapi Berkesan
Source | : | Kompas.com,WebMD |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |