Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana
Grid.ID – Bukan hanya untuk membersihkan tubuh, mandi air dingin juga punya banyak manfaat kesehatan.
Bahkan, mandi air dingin bisa membantu penurunan berat badan, loh.
Ahli pun menjelaskan hubungan keduanya.
Dilansir Grid.ID dari Healthline, perlu diketahui bahwa lemak putih adalah lemak yang kita kaitkan dengan kondisi seperti obesitas dan penyakit jantung.
Kita semua terlahir dengan lemak cokelat (brown fat).
Para peneliti telah menemukan bahwa lemak cokelat memainkan peran penting dalam kesehatan orang dewasa.
Tingkat lemak cokelat yang sehat menunjukkan bahwa lemak putih akan berada pada kondisi yang sehat pula.
Baca Juga: Catat! Inilah 8 Manfaat Mandi Es yang Mungkin Belum Banyak Diketahui
Lemak cokelat diaktifkan oleh paparan suhu dingin.
Namun, tetap saja orang yang mengalami obesitas tidak bisa begitu saja mulai mandi air dingin untuk menurunkan berat badan tanpa mengubah kebiasaan gaya hidup lainnya.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Devi Agustiana |
Editor | : | Irene Cynthia |