4. Terlalu sering mengganti warna rambut
Jika kamu sering mewarnai rambut, kamu pasti sudah sangat paham dengan dampak buruk yang bisa terjadi pada rambut.
Bahkan tak hanya dapat membuat rambut kering, mewarnai rambut terlalu sering juga dapat membuat rambut rapuh dan kasar.
5. Menyisir rambut dengan keliru
Saat rambut basah, kamu tidak boleh menyisir rambut ataupun menggosok-gosok rambut menggunakan handuk agar cepat kering.
Hal tersebut dikarenakan, rambut basah sedang dalam kondisi rapuh dan mudah patah.
Selain itu, gunakan sisir rambut dengan jarak yang lebar agar rambut tidak mudah kusut saat disisir.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Parfum Rambut dengan Wangi Bunga di Bawah Rp 50 ribu, Harum!
Dan saat rambut kusut, uraikan rambut secara perlahan dan jangan paksakan hingga rambut patah.
6. Tidak menggunakan heat protectant
Heat protectant dikenal luas sebagai produk penting yang harus kamu gunakan sebelum menata rambut dengan alat catok.
Namun, tak banyak yang tahu bahwa heat protectant juga harus digunakan ketika kamu kerap menghabiskan waktu di luar ruangan.
Produk ini juga bisa melindungi rambut kamu dari sinar matahari yang dapat merusak rambut.
Source | : | Bustle |
Penulis | : | Marsha Ayu |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |