Melansir Tribunnews.com, gagal jantung adalah kondisi saat jantung tidak mampu memompa darah ke seluruh tubuh dengan baik.
Hal ini biasanya disebabkan oleh kondisi jantung yang terlalu lemah atau kaku karena penyempitan arteri atau tekanan darah tinggi.
Kondisi ini membuat jantung membutuhkan bantuan agar dapat bekerja dengan baik dan bisa berlangsung secara jangka panjang.
Karena fungsinya yang sangat vital, penting bagi kita untuk menjaga kesehatan jantung supaya tetap optimal.
Seperti diwartakan Kompas.com, ada beberapa cara menjaga kesehatan jantung yang dapat kita lakukan, yaitu:
Mengonsumsi makanan yang baik untuk kesehatan jantung
Contohnya adalah dengan kombinasi biji-bijian, serat, antioksidan dan lemak tak jenuh serta membatasi asupan lemak trans, gula, dan garam
Lebih aktif bergerak
Karena dengan bergerak aktif, tekanan darah tinggi, kolesterol, dan kelebihan berat badan yang dapat menyebabkan penyakit jantung dapat dicegah.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Kompas.com,Tribunnews.com |
Penulis | : | Ragillita Desyaningrum |
Editor | : | Ragillita Desyaningrum |