Ditambah dengan maskot ternak yang dimiliki yakni seekor domba Marino bernama Ali, dan seekor ras kambing bernama Lisa mencoba menyuguhkan konsep peternakan yang berbeda dari biasanya.
Menempati lahan sekira 5.000 meter persegi, Alisan Farm Wonosobo memiliki area khusus kandang yang dihuni lebih dari 300 domba dan kambing.
Sebagain lahan lainnya digunakan untuk area tanaman rumput pakan ternak.
Berbicara mengenai peternak muda, mungkin saja belum semua orang paham akan bisnis yang cukup menjanjikan khususnya di Kabupaten Wonosobo.
Dhina menjadi salah satu peternak muda yang mampu melihat peluang.
Bermula dengan beberapa kambing dan domba yang dimiliki, kini mampu membudidayakan berbagai jenis.
Mulai dari kambing saanen, peranakan etawa, sapera, jawarandu, alpine, domba lokal, garut, hingga domba Wonosobo.
Tidak hanya membudidayakan, Dhina juga mulai mencoba membuat berbagai produk dari hasil olahan susu kambing, seperti minuman susu hingga keju.
Menurutnya, anak muda harus memiliki semangat belajar yang tinggi.
Dhina menceritakan awal mula berani mencoba di dunia peternakan.
Dia dapatkan dari hasil belajar ke berbagai tempat hingga sedikit demi sedikit mendapat ilmu seputar peternakan.
Ngamuk Saat Tak Diberi Uang, Pengemis di Bogor Ini Malah Ketahuan Lagi Top Up: Ngegas Gak Dikasih