Dengan kembalinya aliran darah otak akan mengurangi kerusakan pada jaringan otak.
Sedangkan untuk Hemorrhagic Stroke (stroke perdarahan), pengobatan yang diberikan adalah untuk mengontrol atau menghentikan perdarahan.
Sehingga mencegah terjadinya bertambahnya perdarahan.
“Setiap pasien stroke mungkin membutuhkan penanganan obat yang berbeda-beda tergantung pada kondisi dan faktor-faktor individu. Oleh karenanya, penting untuk segera mendapatkan penanganan medis yang tepat dan berkonsultasi dengan dokter untuk menentukan pengobatan yang tepat saat mengalami gejala stroke,” sebut dr. Peter.
Pengertian Time is Brain dan Golden Hour
Dalam penyakit stroke terdapat istilah ‘Time is Brain’ dan ‘Golden Hour’.
Baca Juga: Dituding Larang Hanni NewJeans Ambil Kelas Bahasa Korea, ADOR Auto Dikecam Penggemar!
Apakah arti dari istilah-istilah tersebut? Menurut dr. Peter, “Time is Brain merujuk pada suatu konsep di mana bila penanganan stroke dilakukan semakin cepat akan membuahkan hasil yang lebih baik.
Berdasarkan publikasi dari Saver (2006), pada saat kejadian stroke dalam satu menit sekitar 1,9 juta sel saraf akan mengalami kerusakan.
Sehingga penanganan yang cepat akan mengurangi kerusakan yang lebih besar.
Setiap detik dan menit akan sangat berharga ketika saraf-saraf di otak mengalami kerusakan akibat stroke.
Oleh karena itu, penanganan cepat dan tepat ketika seseorang mengalami stroke menjadi sangat penting.”
Luna Maya Syok Namanya Dijadikan Nama Jalur di Kulon Progo, Yogyakarta, Sang Artis Senang Tak Karuan Gegara Hal Ini: Nggak Nyangka
Penulis | : | Dianita Anggraeni |
Editor | : | Dianita Anggraeni |