Sebagai tambahan informasi, Chan memiliki dua anak, yakni Jaycee Chan yang juga berprofesi sebagai aktor, dan Etta Ng Chok Lam.
Niat Jackie Chan untuk mendonasikan kekayaannya sudah beberapa kali diungkapkan.
Dalam wawancara dengan Forbes, Chan menjelaskan bahwa keputusannya tersebut dilatarbelakangi oleh masa kecilnya yang penuh dengan kekurangan.
"Ketika saya masih kecil, saya sangat miskin dan menginginkan segalanya. Jadi ketika saya mendapatkan uang, saya mulai memberi barang," ujarnya.
"Sekarang saya ingin memberikan semuanya. Ketika saya memberikan sesuatu kepada seseorang dan melihat wajah mereka, itu membuat saya sangat bahagia," sambung Chan.
Hal yang sama juga dia katakan saat memberikan bantuan kepada Jepang setelah tsunami yang melanda negara tersebut pada 2011.
Bintang film Rush Hour ini menyatakan bahwa meminta orang lain untuk berdonasi sementara diri sendiri tidak melakukannya adalah hal terburuk.
Oleh karena itu, Chan berencana mengosongkan rekening banknya saat dia meninggal.
Dilansir dari Lifestyles Magazine (12/7/2022), selama bertahun-tahun, Jackie Chan konsisten menyumbangkan hartanya untuk amal.
Chan bahkan mendirikan yayasan amalnya sendiri yang bernama Jackie Chan Charitable Foundation pada tahun 1988.
Yayasan ini menyediakan beasiswa dan bantuan bagi kaum muda di Hong Kong, serta memberikan bantuan bencana, layanan medis, dan pertunjukan seni.
Inilah Wajah Pemenang Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kantongi Rp500 Ribu, Mata dan Hidung Plek Ketiplek?
Source | : | TribunJatim.com,Kompas.com |
Penulis | : | Fidiah Nuzul Aini |
Editor | : | Fidiah Nuzul Aini |