Selama masa jabatannya, ia menulis beberapa, buku termasuk buku berjudul “Memahami Islam” dan “Pengantar Islam.”
BACA JUGA Kapal Karam, Uang Rp 30 Miliar Pun Hanyut di Perairan Selayar
Dia juga menerjemahkan buku Maulana Muhammad Zakaria, seorang cendekiawan Muslim dari Asia Selatan yang bertajuk Hayat-e-Sahaba (Life of the Companions) dalam bahasa Jepang.
Dewasa ini, Mita lebih dikenal sebagai Muslim Jepang pertama yang menerjemahkan Al Quran ke dalam bahasa Jepang.
Sebelumnya, memang sudah ada Al Quran dengan terjemahan bahasa Jepang.
Namun Al Quran itu diterjemahkan oleh orang-orang Jepang Non Muslim.
BACA JUGA Summer OOTD ala Cinta Laura yang Seksi dan Modis Abis, Contek yuk!
Pada 1970, Mita menyerahkan naskah terjemahan pertamanya yang direvisi kepada Liga Dunia Muslim di Mekkah.
Setelah diperiksa oleh komite ulama selama enam bulan, terjemahan itu akhirnya dicetak oleh Takumi Kobo Printing Company Hiroshima.
Akhirnya, pada 10 Juni 1972, pencetakan terjemahan Al Quran dalam bahasa Jepang selesai setelah 12 tahun bekerja keras. (*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Source | : | Facebook,Japanese Muslims |
Penulis | : | Septiyanti Dwi Cahyani |
Editor | : | Septiyanti Dwi Cahyani |